MAKALAH MASALAH UTAMA DALAM FILSAFAT ( ONTOLOGI, EPISTEMOLOGI DAN AKSIOLOGI )


I.              PENDAHULUAN
Makalah ini akan memaparkan tentang 3 (tiga) masalah utama dalam filsafat, yang pertama disebut landasan ontologis, cabang ini menguak tentang objek apa yang telah ditelaah ilmu? bagaimana ujud yang hakiki dari objek tersebut? Bagaimana hubungan antara objek tadi dengan daya tangkap manusia (seperti berpikir, merasa dan mengindera) yang membuahkan pengetahuan?. Kedua disebut dengan landasan epistemologis, berusaha menjawab bagaimana proses yang memungkinkan diperolehnya pengetahuan yang berupa ilmu? Bagaimana prosedurnya? Hal-hal apa yang harus diperhatikan agar kita mendapatkan pengetahuan yang benar? Apa yang disebut kebenaran itu sendiri? Apakah kriterianya? Cara/tehnik/sarana apa yang membantu kita dalam mendapatkan pengetahuan yang berupa ilmu?. Sedang yang ketiga, disebut dengan landasan aksiologi, landasan ini akan menjawab tentang untuk apa pengetahuan yang berupa ilmu itu dipergunakan? Bagaimana kaitan antara cara penggunaan cara-cara tersebut dengan kaidah moral? Bagaimana kaitan antara cara penggunaan tersebut dengan kaidah-kaidah moral? Bagaimana penentuan objek yang ditelaah berdasarkan pilihan-pilihan moral? Bagaimana kaitan antara teknik prosedural yang merupakan operasionalisasi metode ilmiah dengan norma-norma moral/professional?
Dengan mengetahui jawaban-jawaban yang dikemukakan oleh ketiga masalah utama dalam filsafat ini, maka akan dengan mudah kita dapat membedakan berbagai jenis pengetahuan yang terdapat dalam khasanah kehidupan manusia. Hal ini memungkinkan kita mengenali berbagai pengetahuan yang ada seperti ilmu, seni dan agama serta meletakkan mereka pada tempatnya masing-masing yang saling memperkaya kehidupan kita. Tanpa mengenali ciri-ciri tiap pengetahuan dengan benar maka bukan saja kita dapat memanfaatkan kegunaannya secara maksimal namun kadang kita salah menggunakannya. Ilmu dikacaukan dengan seni, ilmu dikonfrontasikan dengan agama, bukankah tak ada anarki yang lebih menyedihkan dari itu?

0 komentar " MAKALAH MASALAH UTAMA DALAM FILSAFAT ( ONTOLOGI, EPISTEMOLOGI DAN AKSIOLOGI ) ", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar

Followers